Ratusan Warga Rela Mengantri Membeli Paket Sembako Dalam Rangka Operasi Pasar Murah di Halaman Pendopo Kabupaten Batang

    Ratusan Warga Rela Mengantri Membeli Paket Sembako Dalam Rangka Operasi Pasar Murah di Halaman Pendopo Kabupaten Batang

    Batang -   Lebih Dari 400 Paket Sembako Disiapkan pemkab Batang, Ratusan Warga Rela Antre di Pendopo Pemkab Batang saat digelar  Operasi Pasar Murah, sebanyak 400 paket sembako yang berisi beras 5 kg, minyak goreng, dan gula paling banyak diburu masyarakat. Jumat ( 8/3/2024)

    Penjabat (Pj) Bupati Batang Lani Dwi Rejeki mengatakan, hadirnya Gerakan Operasi Pasar Murah di Kabupaten Batang ini, upaya mengendalikan inflasi dan menstabilkan harga sejumlah kebutuhan pokok.

    “Harga yang dibanderol pada Gerakan Operasi Pasar Murah sebesar Rp85 ribu per paket sembako, tetapi mendapatkan subsidi dari Bank Indonesia sebesar Rp10 ribu, sehingga harganya menjadi Rp75 ribu, ” jelasnya.

    Antusias masyarakat sangat luar biasa ternyata tidak menduga bakalan terjadi antrian cukup panjang. Bisa dibilang operasi pasar murah kali ini berhasil dilakukan karena banyak masyarakat membeli jadi terbantu.

    “Apalagi menjelang memasuki bulan puasa ini, pastinya akan bermanfaat sekali bagi masyarakat Kabupaten Batang. Selain itu, Pemkab Batang juga melakukan Gerakan Operasi Pasar Murah di beberapa Kecamatan yang sudah ditentukan, ” terangnya. 

    Ia berharap, mudah-mudahan masyarakat yang berada di Kecamatan tidak usah khawatir tetap mendapat jatah paket sembako murah.

    Sementara itu, Kepala Bank Indonesia Tegal Mawardi menyampaikan, adanya Gerakan Operasi Pasar Pangan Murah untuk menekan angka inflasi 2, 5.
    Operasi pasar pangan murah rencananya akan digelar 3 kali mulai 8 Maret 2024 hingga 2 April 2024.

    “Bank Indonesia sendiri memfasilitasi kegiatan ini yang bersinergi dengan Pemkab Batang sebagai penyelenggara utama dan kegiatan ini juga akan dilakukan di Kecamatan-Kecamatan, ” tandasnya 

    Paman adam 

    Lutfi Adam

    Lutfi Adam

    Artikel Sebelumnya

    APILL Resmi Dioperasikan, Untuk Meminimalisir...

    Artikel Berikutnya

    JPO Pasar Batang Bakal Dirobohkan Ini Kata...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar

    Tags